Humas
Diupload
Senin,
28 Oct 2024, dibaca
112
kali
Banjarmasin, 19 Oktober 2024 – STIE Nasional Banjarmasin sukses menggelar seminar nasional bertajuk "Siap Menjadi Wirausaha Muda Kreatif, Inovatif, dan Mandiri" yang diadakan pada Sabtu, 19 Oktober 2024. Acara ini dihadiri oleh calon alumni STIE Nasional Banjarmasin serta tamu undangan yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Kota Banjarmasin.
Seminar nasional ini menghadirkan narasumber, Kaharjo, SE., seorang enterpreneur sukses sekaligus lulusan dari STIE Nasional Banjarmasin. Dalam paparannya, Kaharjo membagikan pengalaman dan tipsnya dalam membangun usaha kreatif serta pentingnya inovasi dan kemandirian bagi generasi muda yang ingin terjun di dunia wirausaha.
"Kreativitas dan inovasi adalah kunci dalam membangun usaha yang berkelanjutan. Jangan pernah takut untuk mencoba hal-hal baru dan terus kembangkan ide-ide yang dimiliki," ujar Kaharjo dalam sesi materinya yang disambut antusias oleh para peserta.
Acara ini dibuka secara resmi oleh Ketua STIE Nasional Banjarmasin, Hj. Diana Hayati, SE., MM., yang dalam sambutannya menekankan pentingnya membentuk generasi muda yang berjiwa wirausaha untuk menghadapi tantangan di era digital dan persaingan global. "Kami di STIE Nasional Banjarmasin berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan keterampilan wirausaha bagi mahasiswa, sehingga mereka siap menjadi pionir dalam dunia usaha," ungkap Hj. Diana Hayati.
Seminar nasional ini dipandu oleh moderator Mailiana, SE., MM., yang memandu jalannya diskusi dengan interaktif dan penuh semangat. Para peserta tidak hanya mendapatkan wawasan baru mengenai dunia kewirausahaan, tetapi juga kesempatan untuk berdiskusi langsung dengan narasumber terkait tantangan dan peluang dalam memulai usaha.
Dengan diadakannya seminar ini, STIE Nasional Banjarmasin berharap dapat memotivasi dan menginspirasi para mahasiswa untuk lebih berani mengambil langkah menjadi wirausaha muda yang kreatif, inovatif, dan mandiri di masa depan.